Rastranews.id, Jakarta – Anggota Exco PSSI, Vivin Cahyani Sungkono membantah rumor kembalinya Shin Tae-yong menjadi pelatih Timnas Indonesia.
Vivin menegaskan PSSI tidak pernah membicarakan peluang kembalinya STY menukangi Rizky Ridho dan kawan-kawan.
Vivin menegaskan rumor mengenai peluang Shin Tae-yong kembali melatih skuad Garuda tanpa dasar dan tidak valid.
“Kami ingin meluruskan bahwa berita mengenai kembalinya pelatih Shin Tae-yong (STY) itu adalah berita tanpa dasar dan tidak valid,” tegas Vivin dalam keterangan yang diterima wartawan, Senin (3/11/2025).
Kata dia tiadak ada pembicaraan apapun terkait direkrut kembalinya pelatih asal Korea Selatan itu.
“Tidak ada pembicaraan apa pun mengenai STY dalam agenda PSSI saat ini,”ucapnya.
Kendati mengapresiasi jasa Shin Tae-yong ataupun Patrick Kluivert saat menangani Timnas Indonesia, Vivin menyatakan PSSI fokus ke masa depan.
Menurutnya, PSSI sedang mencari sosok pelatih yang tepat untuk menangani Timnas Indonesia.
Vivin menyebut PSSI ingin mendapatkan pelatih untuk jangka panjang.
“PSSI sedang bekerja keras mencari sosok pelatih senior yang akan memimpin Timnas dalam jangka waktu panjang sesuai dengan visi dan peta jalan baru sepak bola Indonesia,” jelas Vivin dikutip Antara.
Diketahui sebelumnya rumor STY kembali melatih Timnas Indonesia telah dibantah Ketua Umum PSSI Erick Thohir. Erick menyebut Shin adalah bagian dari masa lalu.
“Coach STY dan Coach Patrick sudah menjadi bagian dari masa lalu. Tapi apa yang telah diberikan Coach STY, kita apresiasi, apa kekurangannya kita pelajari,” kata Erick dalam konferensi pers di Jakarta pada 24 Oktober 2025 lalu.

